Hati yang mengeluh, diselimuti oleh duka dan nestapa
Termenung akan cinta di dalam duka
Terasa sakit hingga ke sukma
Zainab saksikan Al-Husein menuju Karbala
Perang syahidnya khusyuk berlumuran asma-Nya
Tenang dengan hati yang ridho dan diridhoi
Bagaikan kerelaan Ibrahim atas Ismail sang nabi
Darah suci mengalir bersama ayunan tasbih
Menandakan runtuhnya pilar Allah
Bumi berkemah, karena keluarga Musthafa
Langit pun memerah saksikan syahadah putra Murtadha
Kini dunia menjadi gelap gulita
Islamku hilang ruhnya
Zaman dibungkam sejarah duka
Tragedi kejam Yazid sang durjana
Sejarah kini menggelar drama nyata
Pesta darah di hari ‘Ashura
Melukis kanvas para syuhada
Di tanah nainawa “Karbun wa Bala’

0 komentar
Posting Komentar